Senin, 16 November 2015

Apa Itu False Flag?

Arti Istilah False Flag - Akhir-akhir ini marak sekali orang menulis mengenai false flag menyusul berbagai kekacauan di berbagai negara di dunia. Tindakan tersebut dapat berupa serangan senjata, pengeboman, dan bom bunuh diri. Banyak yang mengatakan bahwa kejadian-kejadian tersebut merupakan sebuah false flag operation. Lantas apakah arti dari false flag itu sendiri? Secara bahasa, false flag dapat diartikan sebagai bendera palsu. Secara istilah, false flag operation diartikan sebuah serangan operasi rahasia intelejen/pemerintah yang dibuat sedemikian rupa sehingga menggiring opini publik bahwa pelaku serangan adalah kelompok lain dan publik mempercayai apa yang telah pemerintah lakukan dan katakan. Operasi ini tidak hanya dilakukan terhadap negara yang menjadi musuh, namun juga bisa terjadi dalam negara yang diperintahkannya sendiri. Di abad ke-20 ini, sangat jelas bahwa banyak kekacauan dan serangan ditujukan untuk menciptakan wabah Islamphobia (ketakutan yang sangat terhadap Islam) meskipun tidak dapat dipungkiri bahwa sebagian aksi terorisme yang terjadi dilakukan oleh kelompok ekstrimis Islam seperti ISIS, Al Qaeda, Taliban, dll yang mengaku sebagai Jihadis padahal tindakan yang mereka lakukan bukanlah representasi dari Islam. Namun saat ini banyak masyarakat yang sudah mulai melek dan menduga bahwa organisasi-organisasi teroris tersebut sebenarnya adalah bentukan badan intelegen barat seperti CIA untuk menciptakan sebuah false flag. (Wallahu a'lam)

Pelaku False Flag - Selama beberapa dekade ini, banyak terjadi peristiwa yang diduga sebagai sebuah operasi false flag. Hal terbaru yang diduga sebagai false flag adalah Aksi Terorisme di Paris pada 13 November 2015 lalu terlebih ketika muncul gambar perempuan yang selalu ada di lokasi kekacauan di beberapa negara. Gambar tersebut pun menjadi viral dan menguatkan opini bahwa Aksi Terorisme di Paris tersebut merupakan operasi false flag dan disutradarai oleh orang/pihak yang sama dengan beberapa aksi terorisme atau penyerangan yang lain.  Orang-orang yang sering berada di beberapa tempat kekacauan tersebut dikenal dengan sebutan "Crisis Actor". Berikut ini adalah beberapa gambar dalam berbagai peristiwa kekacauan di tempat yang berbeda yang menunjukkan orang-orang yang diduga sebagai Crisis actor.

  1. Wanita ini muncul pada peristiwa penembakan yang terjadi di sekolah dasar Sandy Hook Amerika Serikat pada 14 Desember 2012, peristiwa pengeboman saat Maraton Boston 15 April 2013, dan peristiwa penembakan di Aurora , Colorado pada tahun 2012. Foto wanita ini pun juga disebut-sebut ada dalam kekacauan yang terjadi di Paris bulan November 2015 ini.

  2. Dylan Hockley, dia salah satu siswa yang menjadi korban tewas dalam peristiwa penembakan di SD Sandy Hook 2012. Namun,  pada januari 2013 muncul foto seorang anak mirip Dyan Hockley yang berfoto bersama Obama.

  3. Foto laki-laki yang kehilangan kaki saat pengeboman pada Boston Marathon ini diduga merupakan Nick Vogt - seorang tentara Amerika Serikat yang kehilangan kakinya saat di Afghanistan.


Artikel diadaptasi dari berbagai sumber. Semoga bermanfaat :)

Klik Berdasarkan Label:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar